Saat anda membeli sebuah web hosting, vps atau dedicated server, anda mungkin akan bingung untuk memilih lokasi server yang tepat, apalagi jika anda adalah seorang yang terbilang pemula seperti yang saya alami. Bagi sebagian orang mungkin lokasi server tidaklah menjadi sesuatu yang penting, tapi bagi sebagian yang lain hal ini mungkin menjadi salah satu point penting dalam membeli sebuah web hosting, vps atau dedicated server. Alasannya mungkin akan bermacam-macam, bisa jadi karena alasan kecepatan akses, fokus audience dan lain-lain.
Lokasi server sebenarnya sangatlah banyak, bisa dikatakan semua negara juga mempunyai lokasi server sendiri, namun ada lokasi yang terkenal ada yang tidak. Lokasi yang terkenal biasanya terjadi karena banyaknya ISP terkenal yang memiliki server di lokasi tersebut.
Lokasi tersebut secara garis besar dapat dikelompokan ke lokasi lokal (Indonesia), Asia Pasifik, USA dan Eropa berikut ini :
- Lokal (Indonesia)
Lokasinya biasanya berada di ibu kota Jakarta, lokasi ini adalah pilihan bagi anda yang menginginkan kecepatan akses secara lokal, lokasi Indonesia juga cocok jika anda memerlukan fokus audience tingkat lokal saja. Biasanya website sekolah, universitas, dan lembaga pemerintahan memiliki server lokal Indonesia.
Jika anda ingin menggunakan vps yang anda beli sebagai jembatan internet gratis, baik melalui ssh atau vpn, biasanya server lokal menjadi pilihan untuk para pecinta game online, karena memang beberapa game online tidak bisa dimainkan di server luar. Kekurangan server lokal adalah harganya mahal dan akses internasionalnya yang biasanya lebih lambat. - Asia Pasifik
Lokasinya berada di Singapore, India, Malaysia, Hongkong dan lain-lain. Yang paling terkenal adalah Singapore. Singapore memiliki kelebihan selain karena lokasinya dekat dengan Indonesia juga karena akses Internasionalnya juga bagus, lokasi ini cocok untuk anda yang ingin memfokuskan audience di wilayah Asia Fasifik. Kekurangan server Singapore adalah harganya yang masih lumayan mahal, meskipun ada beberapa ISP yang menyamakan harga disemua lokasi selain itu juga jika ingin menggunakan server sebagai jalan untuk trik internet gratis, khususnya game online, biasanya ada beberapa game yang tidak bisa dijalankan dan ada beberapa situs game online yang tidak bisa diakses. - USA
- USA West Coast dengan lokasi server di kota seperti Washington DC, California, Los Angeles, San Francisco dan lain-lain. Lokasi ini dipercaya sebagai lokasi USA terbaik karena merupakan lokasi USA terdekat ke wilayah Asia Fasifik termasuk Indonesia.
- USA East Coast dengan lokasi server di kota seperti Florida, New York dan lain-lain. Lokasi ini memang lebih jauh jika ditarik ke wilayah Asia Fasifik seperti Indonesia dan Singapore, namun anda tidak perlu khawatir karena ternyata Asia Fasifik juga sudah memiliki koneksi backbone Fiber Optic bawah laut ke wilayah USA East Coast maupun USA West Coast.
Server USA direkomendasikan jika anda tidak memfokuskan audience atau pengunjung dari wilayah tertentu, artinya anda menyasar audience dari seluruh dunia. Server USA biasanya memiliki harga yang relatif murah, bahkan beberapa penyedia ISP berani membandrol harga dibawah $2/bulan saja. Namun dengan harga yang murah tentu anda harus lebih jeli memperhatikan kualitas servernya. Anda bisa mencari referensi di berbagai forum terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membelinya. Server USA tidak direkomendasikan untuk game online karena anda akan mendapatkan ping yang sangat besar. Beberapa ISP membolehkan torrent di servernya yang berlokasi di USA.
- Eropa
Lokasinya biasanya berada di negara Seperti Inggris (London), Belanda (Amsterdam), Francis dan Jerman. Secara keseluruhan server eropa merupakan server paling apik dan ciamik, karena memang eropa lebih memperhatikan penataan server yang berkualitas dengan berbagai aturan yang sangat ketat. Lokasi ini cocok jika anda membutuhkan server dengan kualitas baik atau ingin memfokuskan audience di wilayah eropa. Beberapa penyedia ISP menawarkan harga yang relatif tinggi untuk servernya yang berada di eropa, meskipun tentu ada pula yang menyamakannya dengan lokalsi lain. Saya tidak merekomendasikan server eropa untuk game online karena pingnya juga lumayan besar.
Pemilihan lokasi server meskipun menjadi salah satu point penting untuk anda, tentu anda tidak boleh mengabaikan point penting yang lainnya (baca : Pengertian Hosting dan Cara Memilih Hosting). Selain mencari referensi di forum, biasanya saya melakukan test ping terlebih dahulu terhadap lokasi server yang akan saya plih.