Banyak cara yang dapat dilakukan untuk membuat website toko online. Anda bisa menggunakan platform kesukaan anda seperti blogspot, wordpress, joomla, jimdo, weebly dan sebagainya. Selain itu, anda juga bisa membuat toko online anda secara manual dengan menguasai html, php, css, javascript dan bahasa-bahasa asing lain yang diperlukan. Namun tahukah anda bahwa ternyata ada cara yang lebih mudah untuk membuat website toko online yaitu melalui wordpress self hosted.
Kenapa wordpress self hosted?
Karena di wordpress self hosted anda bisa membuat toko online anda dengan berbagai macam cara. Anda bisa membuatnya secara mudah melalui theme khusus yang anda buat atau anda beli dan anda juga dapat membuat website toko online anda melalui bantuan plugin, baik plugin yang bersifat gratis maupun plugin yang berbayar.
Membuat Website Toko Online Dengan Theme Khusus
Ada banyak sekali pembuat theme khusus toko online wordpress yang tersebar di kancah dunia online, baik lokal maupun Internasional semuanya sama-sama menawarkan berbagai macam fitur yang mereka andalkan. Dengan menginstall theme khusus ini biasanya anda sudah tidak perlu plugin dan lain-lain lagi, karena biasanya fungsi plugin sudah build didalam themenya.
Cara ini adalah cara yang paling praktis, karena hanya cukup install theme saja, semua kebutuhan toko online anda dari mulai tampilan website, management toko dan lain-lain sudah dapat terpenuhi secara otomatis. Anda hanya tinggal menyiapkan barang-barang apa saja yang ingin anda jual secara online, lalu upload dan toko online anda sudah siap menerima order.
Keuntungan menggunakan theme semacam ini terutama theme lokal adalah tampilan dan fiturnya yang sudah disuaikan dengan kondisi pangsa pasar Indonesia. Perlu diketahui bahwa pasar Indonesia belum bisa disamakan dengan pasar Internesional. Kebanyakan dari pembeli lokal belum mengerti tata cara berbelanja online. Mereka lebih suka melihat list-list barang kemudian memesannya melalui nomor kontak yang tersedia.
Satu hal yang harus anda perhatikan adalah harga theme khusus seperti ini lumayan menguras kantong anda. Jangan harap anda bisa membelinya dengan uang 100ribu saja, terkecuali anda mendapat versi crack, diskon atau referral.
Bagi yang menanyakan pembuat theme toko online seperti ini, anda bisa memesannya di karatok, theme-id, oketheme dan lain-lain. Mereka adalah para pembuat theme yang professional. Selain ketiga itu saya belum terlalu mengenalnya.
Membuat Website Toko Online Dengan Bantuan Plugin
Saya sudah pernah membuat artikel tentang plugin toko online apa saja yang dapat anda gunakan. Dengan menggunakan plugin tersebut anda tidak perlu menginstall theme khusus, tapi saran saya sebaiknya anda gunakanlah theme yang sesuai untuk toko online. Tidak akan terlihat elok, jika toko online anda menggunakan theme-theme berita, blog profile dan theme lain yang tidak sesuai.
Anda bisa mendapatkan theme-theme yang sesuai di situs resminya wordpress ataupun di situs lain, baik yang gratis maupun yang berbayar. Situs lain yang dapat anda pertimbangkan adalah woothemes, iThemes dan sebagainya.
Membuat toko online dengan bantuan plugin sebenarnya gampang-gampang susah. Gampangnya anda tinggal gunakan theme yang sesuai dan install plugin toko online anda. Sedangkan susahnya anda kudu mempelajari terlebih dahulu cara kerja plugin yang akan anda gunakan tersebut, karena tidak semua plugin memiliki cara kerja yang sama pula.
Selain itu, biasanya cara kerja plugin itu juga menggunakan cara kerja toko online luar negeri. Sehingga anda harus lebih pandai untuk mengaturnya supaya bisa sesuai dengan kondisi pasar lokal (jika target pasar anda adalah pembeli lokal).
Meskipun demikian, cara membuat website toko online dengan bantuan plugin ini akan terasa jauh lebih hemat daripada menggunakan theme khusus. Anda hanya tinggal pintar-pintar saja menentukan konten dan cara berjualan anda sesuai target pemasaran anda.
Dari kedua cara diatas mana yang lebih efektif?
Tergantung dari kebutuhan dan situasi anda. Jika anda mau mudah, anda bisa gunakan theme khusus dan jika anda ingin lebih banyak berhemat, menggunakan plugin dan theme gratis juga sudah lebih dari cukup. Bukankah tujuan utama berjualan adalah supaya barang yang dijual laku dan dibeli banyak orang? Jika demikian, maka langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah melakukan promosi besar-besaran. Tingkatkan pengetahuan anda tentang bisnis online, iklan dan SEO.